HAL YANG ALLOH SWT INGINKAN DARI KITA
BISMILLAHIRROHMANIRROHIM
HAL YANG ALLOH SWT INGINKAN DARI KITA
Anakku, hal yang Alloh Swt inginkan dari kita adalah kita merasa cukup dengan Alloh Swt . Dan tidak butuh pada yang lain.
Hasbunalloh, cukup Alloh Swt bagiku, tidak butuh yang lain.
Alloh Swt adalah segalanya dalam hidup ini.
Alloh Swt telah memenuhi seluruh rongga dada.
Alloh Swt telah menghiasi seluruh jiwa raga.
Alloh Swt yang ciptakan kita, Alloh Swt mencukupi semua kebutuhan kita.
Alloh Swt yang adakan kita, Alloh merawat, menjaga, melindungi kita.
Alloh Swt yang hidupkan kita, Alloh mencintai dan merindukan kita.
Sedetikpun, Alloh swt tidak pernah meninggalkan kita.
Sedetikpun, Alloh Swt tidak pernah menyakiti kita.
Cinta dan kasih sayang-Nya, menyertai kita sampai akhir hayat.
Mengapa condong pada makhluk, atau pada manusia.
Bukankah makhluk itu fakir, semua karunia datang dari Alloh Swt.
Mengapa berharap pada makhluk, atau pada manusia.
Bukankah makhluk itu lemah, semua kekuatan datang dari Alloh Swt.
Mengapa bergantung pada makhluk, atau pada manusia.
Bukankah makhluk itu hina, semua kemuliaan datang dari Alloh.Swt
Hasbunalloh, cukup Alloh Swt. Aku tidak begitu butuh makhluk.
Hasbunalloh, cukup Alloh Swt. Aku tidak butuh bantuan manusia.
Hasbunalloh, cukup Alloh Swt. Aku tidak memerlukan selain Alloh Swt.
Selain Alloh Swt.tidak begitu penting. Selain Alloh Swt.itu hampa belaka.
Renungan:
Ketika Bilal disiksa oleh tuannya, lisannya bilang hasby, hasby, hasby. Cukup Alloh Swt. tidak butuh yang lain. Ketika Bilal ditawari apapun oleh tuannya, asalkan meninggalkan islam, lisannya bilang hasby, hasby, hasby. Dia merasa cukup dengan Alloh. Dia tidak butuh yang lain. Dan Akhirnya Bilal dapat kemuliaan dunia akherat...
Posting Komentar untuk "HAL YANG ALLOH SWT INGINKAN DARI KITA"