Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Arti telinga berdenging sebelah kanan menurut Islam

 


Bismillahirrahmanirrahim 

Arti telinga berdenging sebelah kanan menurut Islam adalah Anda dianjurkan untuk membaca shalawat. Seperti yang tertuang dalam hadist yang berbunyi; 

"Jika telinga salah seorang di antara kalian berdengung, maka hendaknya ia mengingatku (Rasulullah SAW), membaca sholawat kepadaku, dan mengucapkan; Dzakarallahu man dzakarani bi khairin (Semoga Allah SWT mengingat orang yang mengingatku dengan kebaikan)." (H.R. al-Hakim, Ibn as-Sunni, at-Thabarani).

Untuk itu, arti telinga berdenging sebelah kanan dalam Islam adalah pertanda bahwa Allah SWT tengah memberi peringatan pada para umatNya untuk melaksanakan ibadah yakni salat dan membaca shalawat. Tak hanya telinga kanan saja, telinga kiri pun juga berarti demikian.

2. Menjadi Umat yang Terpilih

Arti telinga berdenging sebelah kanan menurut Islam yang selanjutnya adalah sebagai pertanda bahwa Anda menjadi umat yang terpilih. Dijelaskan dalam hadist bahwa Imam al-Munawi berkata;

"Sesungguhnya telinga itu berdengung hanya ketika datang berita baik ke ruh, bahwa Rasulullah SAW telah menyebutkan orang (pemilik telinga yang berdengung) tersebut dengan kebaikan di al-Mala’ al-A’la (majlis tertinggi) di alam ruh." (‘Ali al-‘Azizi dalam kitab as-Siraj al-Munir).

Hadist dan Doa saat Telinga Berdenging

Berikut hadist dan doa yang membahas tentang arti telinga berdenging sebelah kanan dalam Islam, dikutip dari Brilio Net.

"Apabila telinga seseorang di antara kalian berdenging, hendaklah mengingat dan membaca sholawat untukku, dan hendaknya pula ia mengucapkan: semoga Allah SWT menyebut dengan baik orang yang membicarakan diriku." (HR. Ibnu Sini 165).

Saat salah satu telinga Anda berdenging, alangkah baiknya bagi Anda untuk membaca doa seperti yang dikutip dari buku 300 Doa dan Dzikir Pilihan oleh Hafiah LC, dkk sebagaimana berikut;

"Allâhumma shalli ‘alaa sayyidinaa muhammadin wa ‘alaa aali sayyidinaa muhammadin, dzakarahullaahu man dzakaranii bikhair."

Penjelasan Lain untuk Telinga Berdenging dalam Islam

Mengutip kumpulan buku PISS-KTB, memang dianjurkan bagi orang-orang yang mengalami gejala telinga berdenging sebelah kanan untuk berdoa dan membaca shalawat. Dijelaskan bahwa hal ini berarti nama mereka sedang disebut oleh Rasulullah SAW sebagaimana yang tersampaikan oleh Imam Munawi dalam kitab At-Taysir bi Syarh al-Jami'ish Shoghir;

فَإِن الْأذن إِنَّمَا تطن لما ورد على الرّوح من الْخَبَر الْخَيْر وَهُوَ أَن الْمُصْطَفى قد ذكر ذَلِك الْإِنْسَان بِخَير فِي الْمَلأ الْأَعْلَى فِي عَالم الْأَرْوَاح

Artinya: Maka sesungguhnya telinga itu berdengung ketika datang berita baik kepada ruh, yaitu Rasulullah SAW al-Mushthofa telah menyebut orang tersebut (pemilik telinga yang berdengung) dengan kebaikan di mala-il a’la (perkumpulan atau majelis tertinggi) di alam ruh.

Dalam Al-jami'ish shoghir Imam suyuthi juga menjelaskan bahwa;

إِذا طَنَّتْ أُذُنُ أحدِكُمْ فَلْيَذْكُرْنِي ولْيُصَلِّ عَلَيَّ ولْيَقُلْ ذَكَرَ الله مَنْ ذَكَرَنِي بِخَيْرٍ الجامع الصغير للسيوطي

Artinya: Jika berdengung telinga seseorang dari kalian, maka ingatlah aku, dan bershalawatlah atasku, dan katakan: Dzakarollohu man dzakaroni bi khayr (Semoga Allah menyebut orang yang menyebutku dengan kebaikan). [Al-Jami'ush Shoghir lis Suyuthi].

Dalam Kitab Al-Mu'jamul Kabir lithThobroni, Rasulullah shallallahu ‘alayhi wa sallam bersabda; “Jika berdengung telinga seseorang dari kalian, maka ingatlah aku, dan bershalawatlah atasku, dan katakan: Dzakarollohu bi khayrin man dzakaroni (Semoga Allah menyebut dengan kebaikan orang yang menyebutku). 


Posting Komentar untuk "Arti telinga berdenging sebelah kanan menurut Islam"